Di Prancis ada dua taman yang paling terkenal didunia yaitu Chateau de Versailles dan La Roseraie du Val de Marne. Taman Chateau de Versailles berlokasi di Provence, Perancis. Taman ini terus menarik pengunjung dengan halaman rumput yang dipangkas dengan desain yang unik, desain ini dirancang oleh André Le Notre untuk Louis XIV, sehingga pengunjung dapat membayangkan menjadi Raja yang berjalan-jalan di taman kerajaan. Di Provence, anda tidak akan berwisata bunga saja tapi juga wisata kota dimana anda akan dibawa ke pabrik anggur, landmark kota dan kawasan perdesaan.
Taman Bunga La Roseraie du Val de Marne |
Selain itu, anda pun bisa berwisata bunga untuk menambah koleksi foto anda di La Roseraie du Val de Marne yang terletak di pinggiran selatan Paris, Perancis. Terletak 8.5 km (5.3 mil) dari pusat kota Paris. Dibangun pada tahun 1894, La Roseraie du Val de Marne adalah taman mawar tertua di dunia. di arsitek oleh Eduard André yang menciptakan lanskap kebun mawar yang mempesona sementara spesialis Jules Graveraux mengumpulkan spesies mawar. Saat ini, La Roseraie dipelihara oleh pemerintah setempat, yang juga menambahkan varietas baru untuk di koleksi. Karena pesona pedesaannya, La Roseraie pasti menjadi salah satu tempat paling romantis.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar